Thursday, December 1, 2011

Basis Data


1.      Pengertian Basisdata
Database adalah kumpulan informasi yang disimpan di dalam komputer secara sistematik sehingga dapat diperiksa menggunakan suatu program komputer untuk memperoleh informasi dari basis data tersebut. Perangkat lunak yang digunakan untuk mengelola dan memanggil kueri (query) basis data disebut sistem manajemen basis data (database management system, DBMS). Sistem basis data dipelajari dalam ilmu informasi.

a.     Kegunaan Database
Penyusunan suatu database dapat digunakan untuk mengatasi permasalahan yang ada dalam penyusunan data, yaitu :
1.      Sebagai komponen utama atau penting dalam system informasi, karena merupakan dasar dalam menyediakan informasi
2.      Menentukan kualitas informasi yaitu cepat, akurat, dan relevan, sehingga infromasi yang disajikan tidak basi.
3.      Mengatasi kerangkapan data (redundancy data)
4.      Menghindari terjadinya inkonsistensi data
5.      Mengatasi kesulitan dalam mengakses data
6.      Menyusun format yang standar dari sebuah data.
7.      Penggunaan oleh banyak pemakai (multiple user). Sebuah database bisa dimanfaatkan sekaligus secara bersama oleh banyak pengguna (multiuser).
8.      Melakukan perlindungan dan pengamanan data. Setiap data hanya bisa diakses atau dimanipulasi oleh pihak yang diberi otoritas dengan memberikan login dan password terhadap masing-masing data.
9.      Agar pemakai mampu menyusun suatu pandangan (view) abstraksi dari data. Hal ini bertujuan menyederhanakan interaksi antara pengguna dengan sistemnya dan database dapat mempresentasikan pandangan yang berbeda kepada para pengguna, programmer dan administratornya.
b.     Abstraksi Data
Kegunaan utama sistem database adalah agar pengguna mampu menyusun pandangan terhadap bagian abstraksi data sesuai dengan tingkatannya.
Pemakai/ user dapat dikelompokkan menjadi 3 tingkatan abstraksi saat memandang suatu database, yaitu :
1.   Level Fisik (Physical Level)
Merupakan level paling rendah, menggambarkan bagaimana data disimpan dalam kondisi yang sebenarnya. Level ini paling komplek karena menyangkut alokasi memori untuk penyimpanan data, struktur data level terendah digambarkan pada level ini.

2.   Level Konseptual (Conceptual Level)
Level abstraksi data lebih tinggi yang menggambarkan data apa yang disimpan dalam database, dan hubungan relasi yang terjadi antara data. Level ini menggambarkan keseluruhan database. Pada level ini pengguna tidak perlu memperhatikan kerumitan dalam struktur level fisik lagi, penggambaran cukup dengan memakai kotak, garis dan keterangan secukupnya.
3.   Level Pandangan Pemakai( View Level)
Merupakan level tertinggi yang menggambarkan hanya satu bagian dari keseluruhan database. Bila pada level konseptual data merupakan suatu kumpulan besar dan komplek, pada level ini hanya sebagian saja yang dilihat dan dipakai. Hal ini disebabkan pemakai database tidak memerlukan isi semua database.
(Sumber : Yuhefizad, 2008)

c.     Sistem Manajemen Database
Sistem Manajemen Database adalah kumpulan dari file –file atau data yang saling berelasi dan satu set program yang digunakan untuk mengakses data tersebut. Sebuah data mempunyai jenjang yaitu :
1.   Character, merupakan bagian data yang terkecil, dapat berupa numeric, huruf maupun karakter – karakter khusus.
2.   Field, menggambarkan suatu atribut dari record yang menunjukkan suatu item dari data, kumpulan dari field membentuk suatu record.Ada 3 hal penting dalam field yaitu :
a.    Nama Field (Name Field), field harus diberi nama untuk membedakan field yang satu dengan yang lain.
b.   Representasi dari field (Field Representation), representasi dari field menunjukkan tipe dari field serta lebar dari field.
c.    Nilai dari field, menunjukkan isi dari field untuk masing – masing record.
3.   Record adalah kumpulan dari beberapa table menjadi satu kesatuan record menggambarkan suatu unit data tertentu, kumpulan dari record akan membentuk suatu file.
4.   File, terdiri dari record – record sejenis yang menggambarkan suatu unit data individu tertentu, kumpulan dari record membentuk suatu file.
5.   Database, kumpulan file membentuk suatu database.
(Sumber : Kristanto Andri, 2008)

0 comments:

Post a Comment